Kunjungi 10 Tempat Wisata di Bali Terpopuler, Favorit Turis!

Ita Sugiharti
24 Jan 2024
Dilihat 33 kali

Kunjungi 10 Tempat Wisata di Bali Terpopuler, Favorit Turis!

Bali merupakan salah satu pulau eksotis di Indonesia yang selalu jadi destinasi wisata para turis lokal maupun mancanegara. Tempat wisata di Bali terkenal akan wisata pantainya yang menawan dengan ombak yang cukup menantang. Selain pantai, berikut adalah daftar objek wisata Bali yang tidak kalah populer!

10 Tempat Wisata di Bali Favorit Turis Lokal dan Mancanegara

Sebagai salah satu pulau yang selalu jadi destinasi wisata saat liburan, Anda bisa menikmati berbagai destinasi wisata Bali yang akan memanjakan mata Anda. Jika Anda punya rencana liburan ke Bali, berikut rekomendasi tempat wisata di Bali yang wajib Anda kunjungi:

1. Garuda Wisnu Kencana (GWK)

Rekomendasi tempat wisata di Bali yang pertama yaitu Garuda Wisnu Kencana atau GWK. Jika Anda berkunjung ke sini, jangan lewatkan untuk mengunjungi salah satu objek wisata Bali yang populer ini. 

Garuda Wisnu Kencana atau GWK adalah sebuah bangunan patung besar yang merupakan hasil karya seniman Bali yaitu I Nyoman Nuarta. Tidak hanya melihat patung GWK yang sangat besar, Anda juga bisa menikmati keindahan pemandangan bukit kapur yang dipenuhi dengan pahatan cantik.

Selain itu, Anda juga bisa menikmati berbagai jenis kesenian khas Bali yang ditampilkan di teater seni GWK setiap harinya. Bagaimana? menarik sekali bukan?

2. Pura Uluwatu

Selanjutnya ada Pura Uluwatu yang juga merupakan salah satu tempat wisata di Bali yang berada di atas tebing yang menjorok ke laut. Selain menawarkan suasana religi khas Bali, bangunan pura ini juga menawarkan keindahan yang sayang untuk Anda lewatkan.

Anda bisa menikmati pemandangan sunset yang sangat terkenal melalui Pura Uluwatu ini. Untuk masuk ke sini, Anda harus menggunakan pakaian yang sopan yaitu mengenakan selendang dan sarung sebagai bentuk rasa hormat pada kesucian Pura Uluwatu.

Selain itu, Anda juga perlu hati-hati karena di pura ini ada banyak kera yang dipercaya sebagai penjaga dari bangunan Pura Uluwatu ini. Pastikan untuk tidak mengganggu kera-kera yang ada di sini, ya!

3. Pura Besakih

Destinasi wisata Bali selanjutnya yang tidak kalah populer yaitu Pura Besakih. Bangunan ibadah umat Hindu ini berada di kawasan Gunung Agung yang merupakan gunung tertinggi di Bali. Kompleks Pura Besakih memiliki 86 bangunan pura tua dengan rata-rata umur bangunan mencapai 1.000 tahun, lho!

Setiap tahun, Pura Besakih ini pasti ramai dengan kunjungan para wisatawan maupun para penganut agama Hindu yang akan beribadah di pura ini.

4. Seminyak Square

Bagi Anda yang hobi belanja, maka Anda tidak boleh melewatkan tempat yang satu ini. Seminyak Square merupakan pusat perbelanjaan modern yang ada di Jl. Kayu Ara. Tempat belanja ini tidak terlalu besar, namun memiliki segmentasi pengunjung khusus yaitu untuk kalangan atas.

Anda bisa berbelanja berbagai barang mewah dan branded, mulai dari perhiasan, pakaian, hiasan, souvenir, buku, hingga menikmati makan malam dengan segelas anggur yang mewah.

5. Pura Tanah Lot

Destinasi wisata Bali yang juga berbentuk bangunan pura lainnya yaitu Pura Tanah Lot. Bangunan pura ini sangat unik karena terletak di atas bukit karang. Bukan tanpa alasan, hal ini karena mayoritas masyarakat Bali yang beribadah di sini merupakan pemuja Dewa Laut.

Anda bisa melihat upacara keagamaan atau prosesi adat yang sering dilakukan di sini, terutama saat kondisi air laut sedang surut. Di dalam pura juga terdapat ular-ular yang diyakini sebagai penjaga Pura Tanah Lot ini.

6. Gua Gajah

Rekomendasi objek wisata Bali selanjutnya yaitu Gua Gajah. Gua ini merupakan gua buatan yang memang sengaja digunakan untuk menarik para wisatawan. Dulu, Gua Gajah ini merupakan tempat suci yang menjadi pusat aktivitas agama Hindu dan Budha pada masa Dinasti Warnadewa.

Namun, sekarang Gua Gajah berfungsi sebagai tempat wisata dan juga pusat keagamaan dan kegiatan sosial di Bali.

7. Taman Kupu-Kupu Bali

Jika Anda berkunjung ke Tabanan, Bali, sempatkan untuk berkunjung ke Taman Kupu-Kupu Bali. Anda bisa mengajak keluarga Anda ke sini untuk menikmati wisata edukasi dengan melihat berbagai jenis kupu-kupu yang ada di Asia Tenggara.

Ada ribuan kupu-kupu dari berbagai jenis atau spesies yang bisa Anda lihat di taman ini. 

8. Bali Bird Park

Rekomendasi tempat wisata di Bali selanjutnya yang cocok untuk wisata edukasi bersama keluarga yaitu Bali Bird Park. Taman wisata yang dibangun pada tahun 1995 ini merupakan salah satu taman burung terbesar yang ada di Indonesia.

Ada lebih dari 1.000 ekor burung atau unggas dari 250 spesies yang bisa Anda lihat di sini. Tidak hanya wisata edukasi tentang burung, Anda juga bisa menikmati menonton teater dengan konsep 4D.

9. Museum Bali

Destinasi wisata Museum Bali merupakan bangunan museum tua yang terletak di Kota Denpasar, tepatnya di sebelah Pura Agung Jagat Natha. Museum Bali merupakan bangunan yang menjadi saksi bisu sejarah Bali pada zaman prasejarah.

Di sini, Anda bisa melihat berbagai koleksi benda yang digunakan pada zaman prasejarah. Selain itu, di museum ini Anda juga bisa melihat perkembangan kesenian dan budaya Bali dari masa ke masa.

10. Pasar Seni Sukawati

Rekomendasi tempat wisata di Bali selanjutnya yang sayang jika Anda lewatkan yaitu Pasar Seni Sukawati. Salah satu destinasi wisata Bali ini juga terkenal di kalangan para turis lokal maupun mancanegara karena selalu dikunjungi untuk beli oleh-oleh khas Bali.

Mana Tempat Wisata di Bali yang Mau Anda Kunjungi?

Berbagai tempat wisata di Bali tersebut sangat cocok jika Anda jadikan sebagai destinasi liburan saat ke Bali. Jika Anda bosan menikmati suasana pantai, Anda bisa berkunjung ke berbagai objek wisata Bali tersebut untuk mendapatkan suasana Bali yang baru.

Untuk berkunjung ke berbagai destinasi wisata Bali tersebut, Anda membutuhkan teman perjalanan yang nyaman tentunya. V818 Trans merupakan agen travel yang akan melayani wisata Anda ke Bali dengan nyaman dan ekonomis.

Jika Anda tertarik menggunakan jasa dari V818 Trans, segera hubungi Admin di nomor 082245546100 atau 082128805818 untuk booking jadwal dan armada. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo booking sekarang juga!